Beranda Motor Honda ICON e: & Honda CUV e: Resmi Meluncur di Jakarta-Tangerang, Pilihan...

Honda ICON e: & Honda CUV e: Resmi Meluncur di Jakarta-Tangerang, Pilihan Motor Listrik Masa Depan

Honda ICON e: & Honda CUV e: Resmi Meluncur di Jakarta-Tangerang, Pilihan Motor Listrik Masa Depan - lajuroda.com
Dua Sepeda Motor EV Honda ICON e dan CUV e Hadir untuk Pasar Jakarta - Tangerang

Lajuroda.com, Jakarta – Honda semakin memperkuat lini kendaraan listriknya di Indonesia! PT Wahana Makmur Sejati (WMS), Main Dealer Honda Jakarta-Tangerang, secara resmi memperkenalkan dua motor listrik terbaru: Honda ICON e: dan Honda CUV e: melalui acara Regional Public Launching (RPL).

Dengan kehadiran dua model terbaru ini, Honda kini memiliki empat varian motor listrik, setelah sebelumnya meluncurkan Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: Plus. Tujuannya? Memberikan lebih banyak pilihan bagi konsumen yang ingin beralih ke kendaraan ramah lingkungan.

“Kami dengan bangga memperkenalkan Honda ICON e: dan Honda CUV e:, sebagai bagian dari strategi kami dalam mendukung mobilitas berkelanjutan di Jakarta-Tangerang. Kami berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik, baik dalam penjualan maupun purna jual,” ujar Olivia Widyasuwita, Division Head of Sales PT Wahana Makmur Sejati.

Ekspansi Dealer dan Aplikasi WANDA untuk Dukung Motor Listrik Honda

Untuk memenuhi kebutuhan pengguna motor listrik, PT Wahana Makmur Sejati terus memperluas jaringan dealer dengan total 99 dealer resmi berlogo Honda e-Shop. Selain itu, WMS juga semakin aktif menggelar pameran dan memanfaatkan aplikasi WANDA untuk memberikan pengalaman belanja yang lebih praktis bagi konsumen.

Honda ICON e: hadir dengan konsep “Advance – Compact”, menawarkan desain ringkas namun tetap fungsional. Berikut spesifikasinya:

Daya Motor: 1,81 kW
Kecepatan Maksimum: 55 km/jam
Jarak Tempuh: 53 km dalam sekali pengisian
Ukuran Ban: 12 inci (depan) & 10 inci (belakang)
Kapasitas Bagasi: 26 liter
Waktu Pengisian Baterai:

  • 0-100%: 7 jam 20 menit
  • 25%-75%: 3 jam 30 menit

Pilihan Warna Honda ICON e:

Honda ICON e - lajuroda.com
Honda ICON e: Foto by

Iconic Mint, Iconic Orange, Iconic Red, Iconic Matte Black, Iconic White

Harga OTR Jakarta-Tangerang: Rp 28.000.000,- (termasuk unit, baterai, dan charger)

Honda CUV e: – Premium & Futuristik dengan Teknologi Canggih

Honda CUV e: menawarkan performa lebih bertenaga dengan desain “Premium-Futuristic” serta fitur modern yang mengesankan. Berikut keunggulannya:

Daya Motor: 6 kW

Kecepatan Maksimum: 83 km/jam, Jarak Tempuh: 80,7 km
Sistem Baterai: Honda Mobile Power Pack e: (bisa swap atau di-charge off-board) Fitur Premium:

Honda CUV e - lajuroda.com
Honda CUV e – foto by: lajuroda.com

Layar TFT: menampilkan navigasi, informasi kendaraan, hingga kontrol musik & telepon Smart Key System khas Honda

Pilihan Warna Honda CUV e:

Quantum Matte White, Quantum Matte Silver, Quantum Matte Black (RoadSync Duo)
Stellar Matte White, Stellar Matte Silver, Stellar Matte Black (varian standar)

Harga OTR Jakarta-Tangerang:

Varian standar: Rp 54.450.000, Varian tertinggi (RoadSync Duo): Rp 59.650.000,-

Promo Spesial di IIMS 2025 – Diskon hingga Rp 11,1 Juta

Bagi konsumen yang ingin membawa pulang motor listrik Honda, ada promo spesial di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025:

Honda ICON e:
Potongan hingga Rp 3,3 juta, Tenor kredit lebih ringan (diskon 2x cicilan)

Honda CUV e:
Diskon hingga Rp 11,1 juta
Gratis charger untuk pembelian tunai & kredit

Untuk informasi lebih lanjut mengenai pembelian, konsumen dapat langsung mengunjungi website resmi www.wahanahonda.com atau melalui aplikasi WANDA yang bisa di akses dimana saja dan kapan saja. Lewat aplikasi ini, konsumen dapat memperoleh informasi lengkap mengenai produk, serta berbagai promo menarik dari Wahana Honda.